Pages

Labels

Powered by Blogger.

Thursday, February 28, 2013

Pengertian Tingkat Keanekaragaman Hayati

tumbuhan indonesia
Gambar kesimpulan.com
artikel keanekaragaman hayati ini ditujukan bagi kaum pelajar tingkat Sekolah Menengah Atas khususnya pelajaran biologi kelas X. Jika temen temen sekalian mendengar tentang hayati atau ekosistem tentu saja hal yang terpikir pertama yaitu tentang kehidupan manusia maupun flora fauna. Baik langsung saja menuju artikel inti.

 Pengertian Keanekaragaman Hayati

Keanekaragaman hayati atau biodiversitas (Bahasa Inggris: biodiversity) adalah suatu istilah pembahasan yang mencakup semua bentuk kehidupan, yang secara ilmiah dapat dikelompokkan menurut skala organisasi biologisnya, yaitu mencakup gen, spesies tumbuhan, hewan, dan mikroorganisme serta ekosistem dan proses-proses ekologi dimana bentuk kehidupan ini merupakan bagiannya. Dapat juga diartikan sebagai kondisi keanekaragaman bentuk kehidupan dalam ekosistem atau bioma tertentu. Keanekaragaman hayati seringkali digunakan sebagai ukuran kesehatan sistem biologis.

Setelah membaca pengertian di atas temen temen sekalin tentunya sudah ada gambaran. Selanjutnya keanekaragaman hayati juga memiliki tingkat tingkat tertentu yang secara umum ada 3 tingkatan yaitu :

Tingkat Keanekaragaman Hayati :

Keanekaragaman hayati dapat memberikan manfaat, baik secara ekonomi, ilmu pengetahuan, sosial dan budaya. Salah satu contoh manfaat keanekaragaman hayati berikut ini dilihat dari sisi ekonomi. Simak contoh di bawah ini

Jenis hewan (fauna) dan tumbuhan (flora) dapat diperbarui dan dimanfaatkan secara berkelanjutan. Beberapa jenis kayu memiliki manfaat bagi kepentingan masyarakay Indonesia maupun untuk kepentingan ekspor. Jenis kayu-kayu tersebut antara lain adalah kayu ramin, gaharu, meranti, dan jati jika di ekspor akan menghasilkan devisa bagi negara. Beberapa tumbuhan juga dapat dijadikan sebagai sumber makanan yang mengandung karbohidrat, protein, vitamin serta ada tumbuhan yang dapat dimanfaatkan sebagai obat-oabatan dan kosmetika. Sumber daya yang berasal dari hewan dapat dimanfaatkan sebagai sumber makanan dan untuk kegiatan industri.

Dua pertiga wilayah Indonesia adalah perairan yang dapat dijadikan sumber daya alam yang bernilai ekonomi. Laut, sungai, dan tambak merupakan sumber-sumber perikanan yang berpotensi ekonomi. Beberapa jenis diantaranya dikenal sebagai sumber bahan makanan yang mengandung protein.

Kata Kunci : artikel keanekaragaman hayati, keanekaragaman hayati indonesia, klasifikasi makhluk hidup, hilangnya keanekaragaman hayati
My Ping in TotalPing.com

0 komentar:

Post a Comment

 

Blog Archive

Blogroll

About